Kopi Berbasis Daun Kelor Minuman Sehat Kekinian
WARTAJOGJA.ID : Sekelompok mahasiswa UNY menggagas minuman sehat kopi berbasis daun kelor yang dinamai ‘Kelopi on Wheels’. Mereka adalah Ghazy Muzhafar, Muhammad Adrian Burhanudin dan Selvia Ardian Heru Saputri dari prodi Pendidikan Ekonomi serta Dwi Hartini prodi Pendidikan Bahasa Dan Sastra Indonesia. Produk Kelopi on Wheels berupa minuman kreatif yang bahan dasarnya menggunakan daun kelor dengan mengedepankan nilai kesehatan namun dikemas secara kekinian.
Menurut ketua tim Ghazy Muzhafar penciptaan minuman ini muncul dari ide untuk mengintegrasikan nutrisi dari daun kelor ke dalam minuman favorit generasi Z, seperti kopi. Moringa Oleifera atau kelor terkenal dengan julukan superfood yang mengandung nutrisi esensial seperti vitamin, mineral, dan antioksidan.
“Minuman hasil racikan ini tidak hanya enak dan kekinian, namun juga kaya manfaat bagi tubuh. Dari sinilah kami menyadari bahwa ada kebutuhan yang belum terpenuhi dalam menyediakan minuman yang sehat namun tetap enak dan menarik bagi konsumen” ungkap Ghazy, Rabu (9/4/25). Melihat dorongan kuat untuk mengatasi tantangan kesehatan dan nutrisi di tengah gaya hidup modern yang serba cepat, ide ini muncul dari pengamatan mendalam terhadap pola konsumsi minuman, terutama di kalangan generasi Z, yang cenderung kurang memperhatikan aspek kesehatan dan gizi.
Dalam produksinya, Kelopi on Wheels tetap memperhatikan nilai gizi kandungan minuman. Dikatakan Muhammad Adrian Burhanudin, hal ini diwujudkan mulai dari proses pencucian bahan yang tepat, penakaran komposisi bahan yang sesuai, hingga pengemasan yang higienis dan aman.
“Cita rasa dari produk Kelopi on Wheels unik dan nikmat karena menggunakan bahan pendukung bercita rasa kuat seperti kopi sehingga daun kelor yang rasanya khas namun cenderung hambar dapat menjadi perpaduan yang tepat” katanya. Kelopi on Wheels tersedia dalam varian rasa kelopi (kelor kopi), kelopi milk (kelor-kopi-susu), kelotea (kelor teh), kelotea milk (kelor-teh-susu) dan kelor milk.
Karya ini berhasil menjadi juara pertama dalam Kewirausahaan Mahasiswa Indonesia (KMI) Award P2MW kategori Makanan dan Minuman Tahapan Awal.
Post a Comment