News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Daop 6 Yogyakarta Gelar Kompetisi Jurnalistik Bertema Layanan Kereta Api yang Berkelanjutan dan Selamat untuk Transportasi Indonesia

Daop 6 Yogyakarta Gelar Kompetisi Jurnalistik Bertema Layanan Kereta Api yang Berkelanjutan dan Selamat untuk Transportasi Indonesia


WARTAJOGJA.ID: PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi (Daop) 6 Yogyakarta menggelar Kompetisi Jurnalistik 2024 dengan tema "Layanan Kereta Api yang Berkelanjutan dan Selamat untuk Transportasi Indonesia."

Manager Humas Daop 6 Yogyakarta Krisbiyantoro mengatakan kompetisi ini merupakan bagian dari upaya KAI untuk mendorong pemahaman yang lebih mendalam tentang pentingnya peran kereta api dalam mendukung sistem transportasi nasional yang ramah lingkungan, efisien, dan aman.

Kompetisi ini terbuka bagi jurnalis media cetak, online, radio, maupun televisi di wilayah Daop 6 Yogyakarta.

"Melalui kegiatan tersebut, Daop 6 Yogyakarta juga mengapresiasi karya jurnalistik yang memberikan edukasi, inspirasi, dan informasi mengenai layanan kereta api yang berkontribusi terhadap keberlanjutan dan keselamatan transportasi di Indonesia khususnya di Daop 6 Yogyakarta," kata Krisbiyantoro.

Adapun tujuan kompetisi ini adalah untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya transportasi berkelanjutan. Kemudian juga memperkuat kolaborasi antara KAI dan media untuk menyampaikan informasi tentang layanan kereta api yang dibutuhkan masyarakat. Dan yang tak kalah penting adalah menginspirasi masyarakat melalui inovasi layanan KAI yang mendukung keberlanjutan dan keselamatan transportasi.

Batas waktu pendaftaran kompetisi tersebut adalah 10 Desember 2024. Karya yang dapat didaftarkan merupakan karya yang telah dipublikasikan atau disiarkan di media massa pada rentang waktu 1 Juli hingga 10 Desember 2024. Pemenang akan diumumkan pada tanggal 17 Desember 2024.

Kompetisi ini terdiri dari 4 (empat) kategori yaitu Kategori Karya Tulis Jurnalistik (Cetak/ Online), Kategori Karya Foto Jurnalistik, Kategori Video Jurnalistik Televisi, Kategori Karya Jurnalistik Radio.

Pada setiap kategori akan diambil masing-masing 5 karya terbaik dan masing-masing pemenang akan mendapatkan penghargaan berupa hadiah uang tunai senilai Rp2.500.000,- (Dua Juta Lima Ratus Ribu Rupiah).

Untuk informasi lebih lanjut serta pendaftaran dapat mengunjungi bit.ly/KJD6YK. Para peserta juga dapat mengetahui lebih lanjut mengenai KAI melalui website resmi kai.id.

“Kami percaya bahwa transportasi kereta api memiliki peran strategis dalam mendukung keberlanjutan dan keselamatan transportasi di Indonesia. Kompetisi jurnalistik ini merupakan wujud apresiasi kami kepada media yang telah berkontribusi menyampaikan pesan-pesan positif dan bermanfaat bagi masyarakat mengenai layanan KAI,” tutup Krisbiyantoro.

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Post a Comment