News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

UAD Gelar Pelatihan Pembuatan Prorotype Produk Obat Dan Kosmetik

UAD Gelar Pelatihan Pembuatan Prorotype Produk Obat Dan Kosmetik


WARTAJOGJA.ID : Prototype adalah bagian dari luaran riset terapan menuju riset pengembangan untuk selanjutnya dapat dikomersialkan. Prototype juga menjadi tolak ukur kehandalan sebuah produk sebelum benar-benar masuk ke pasar. Para peneliti khususnya di bidang obat alam dan kosmetik harus bisa menciptakan sebuah prototype obat alam dan kosmetik yang akan diuji secara publik.Pelatihan mencakup materi strategis seperti pentingnya prototype dalam komersialisasi produk, langkah-langkah pembuatannya, pengujian keandalan, hingga strategi pemasaran.

Universitas Ahmad Dahlan melalui lembaga inkubasi Adi Incubation Room (AIR) berkolaborasi dengan Kantor Urusan Bisnis dan Investasi (KUBI UAD) dan Muhammadiyah Center for Enterpreneurhsip Business and Incubator (MCEBI) atau Majelis Diktilitbang PP Muhammadiyah kembali menggelar program inovatif "AIR SERIES #2" dengan tema "Prototype, Langkah Strategis Menuju Produk Inovatif Komersial". Acara ini bertujuan untuk memfasilitasi peneliti dan inventor dalam menciptakan prototype produk obat dan kosmetik yang siap dikomersialkan. Pelatihan berlangsung pada Rabu, 20 November 2024, di Hotel Grand Rohan, Yogyakarta. Acara diawali dengan penandatanganan Perjanjian Kerjasama antara Kantor Urusan Bisnis dan Investasi (KUBI UAD) dan Muhammadiyah Center for Enterpreneurhsip Business and Incubator (MCEBI) .

Kegiatan ini menghadirkan narasumber ahli herbal Dr. Apt. Kintoko, M.S., dan juga pelaku industri obat dan kosmetik yakni apt. Nazih Basuki Setyo Nugroho, S.Farm dari CV. Indoraya Internasional dan Andrian Abimanyu dari CV. Shofa Naturindo. Melalui kolaborasi dengan Kantor Urusan Bisnis dan Investasi (KUBI) UAD dan MCEBI, pelatihan ini menyasar akademisi, mahasiswa, serta inventor untuk meningkatkan kompetensi dalam pengembangan produk yang aman, berkualitas, dan inovatif. Kegiatan ini diikuti oleh peserta dari 7 perguruan tinggi negeri dan swasta.

Beni Suhendra Winarso, S.E., M.Si., selaku Ketua AIR mengatakan bahwa sebagai bagian dari misi AIR untuk menjadi pusat inkubator bisnis berbasis teknologi, pelatihan ini diharapkan dapat membantu para peserta menciptakan produk unggulan yang mendukung hilirisasi penelitian.  Acara ini menjadi wujud nyata komitmen AIR dalam mendukung pengembangan produk inovatif di Indonesia, khususnya di sektor obat dan kosmetik, sedangkan Dr. Endang Rudiatin M.Si. selaku Ketua MCEBI dalam sambutannya mengatakan bahwa kegiatan ini mendukung program kabinet merah putih yakni hilirisasi produk. Pelatihan ini sangat penting untuk memfasilitasi potensi perguruan tinggi untuk mengembangkan produk yang manfaatnya bisa dirasakan secara nyata oleh masyarakat luas

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Post a Comment