News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

UMBY Wisuda Sarjana ke-49 dan Pascasarjana ke-24 Tahun Akademik 2024/2025, 744 Lulusan Raih Cumlaude

UMBY Wisuda Sarjana ke-49 dan Pascasarjana ke-24 Tahun Akademik 2024/2025, 744 Lulusan Raih Cumlaude


WARTAJOGJA.ID: Universitas Mercu Buana Yogyakarta (UMBY) menggelar Wisuda Sarjana ke-49 dan Pascasarjana ke-24 Tahun Akademik 2024/2025 pada Jumat-Sabtu, 25-26 Oktober 2024 di Sport Center Kampus 1 UMBY JI. Wates Km. 10 Yogyakarta.

Rektor UMBY Dr. Ir. Agus Slamet, S.TP., M.P., MCE dalam sambutannya mengatakan sebagai pimpinan UMBY dengan penuh kebanggaan melaporkan kepada  Kepala Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi Wilayah V Yogyakarta, kepada Ketua Yayasan Wangsamanggala, dan kepada Senat UMBY karena wisuda periode ini UMBY ada sebanyak 1203 wisudawan yang terdiri atas sarjana strata 1 sejumlah 1144 orang, dan 59 orang pascasarjana strata 2 telah lulus.

"Dengan jumlah kelulusan tersebut, maka Universitas Mercu Buana Yogyakarta sejak tahun berdirinya sebagai Universitas Wangsa Manggala telah mampu mempersembahkan lulusan kepada bangsa Indonesia, sebanyak 22.250 orang," kata Rektor.

Rektor mengungkap para lulusan tersebut merupakan salah satu perwujudan bentuk tanggung jawab 
Universitas Mercu Buana Yogyakarta sesuai dengan harapan pendiri Universitas Mercu Buana Yogyakarta Almarhum Bapak H.R. Probosoetejo  yaitu ”Angudi Mulyaning Bangsa” kepada bangsa dan negara Indonesia. 

"Bersama ini kami laporkan bahwa, wisudawan pada periode Oktober   yang memperoleh IPK > 3,00 sebanyak 38 %. Jumlah wisudawan yang berpredikat cumlaude atau dengan pujian sebanyak 744 orang atau 62 %. Kami bangga atas prestasi yang telah dicapai oleh para wisudawan/wisudawati," kata Rektor.

Rektor melanjutkan, mewakili civitas akademika Universitas Mercu Buana Yogyakarta mengucapkan selamat atas keberhasilan dan kesuksesan pada wisudawan/wisudawati periode yudisium bulan Mei 2024 dan Agustus 2024 dalam menyelesaikan studi di Universitas Mercu Buana Yogyakarta. 


"Keberhasilan Saudara-saudara para wisudawan tentunya tidak lepas atas perjuangan dan doa orangtua/wali/keluarga wisudawan. Kepada Bapak/Ibu orang tua/wali wisudawan, donatur, penyedia beasiswa, dan keluarga wisudawan, kami turut bersyukur dan berbahagia," kata Rektor.

Rektor berpesan, Darma bakti wisudawan telah ditunggu oleh keluarga, masyarakat, bangsa dan negara, jangan pernah berhenti untuk belajar karena sumber belajar tidak hanya dari kampus saja tetapi dari segala persoalan, kesukaran, lingkungan sekitar, juga menjadi sumber belajar untuk kesuksesan di masa depan. 

" Saya percaya bahwa, kalian merupakan bagian dari lulusan yang berilmu amaliah dan beramal ilmiah, yaitu senantiasa mengamalkan ilmu yang dimiliki dan amal yang dilakukan berdasarkan ilmu pengetahuan yang memberikan manfaat. Kami juga berpesan kepada para wisudawan/wisudawati untuk selalu menjaga nama baik Program Studi, Fakultas dan Universitas Mercu Buana Yogyakarta,"

Teriring doa semoga para wisudawan/wisudawati dapat sukses dalam berkarya untuk kemajuan masyarakat, bangsa dan negara Indonesia sesuai cita-cita pendiri Universitas 
Mercu Buana Yogyakarta “Angudi mulyaning bangsa”. 

Kepada semua wisudawan yang hari ini diwisuda Rektor berpesan untuk terus belajar mengembangkan ilmu dan pengetahuan agar bisa mengikuti tantangan dan perkembangan zaman yang maju pesat terutama pada era revolusi industri 4.0.

" Kami berharap para wisudawan untuk tetap berkomunikasi dengan kami dalam Ikatan Alumni Universitas Mercu Buana Yogyakarta dan menyempatkan diri untuk  mengunjungi web kampus dan web alumni,"

"Ingat selalu, Universitas Mercu Buana Yogyakarta adalah almamater Saudara, untuk itu kami mohon  Saudara untuk selalu menjaga nama baik almamater,"

"Kami mohon doa restu kepada para hadirin agar Universitas Mercu Buana Yogyakarta semakin jaya untuk mewujudkan harapan dari pendiri universitas yakni Angudi Mulyaning Bangsa. Untuk mencapai visi Universitas Mercu Buana Yogyakarta menjadi universitas yang unggul di bidang sociopreneur tingkat nasional dan berwawasan internasional pada tahun 2029," 

"Kami terus berusaha untuk selalu meningkatkan mutu pendidikan, sarana dan prasarana untuk memdukung kemajuan dan kejayaan Universitas Mercu Buana Yogyakarta," pungkas Rektor.

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Post a Comment