Kampus UAD Yogyakarta Gelar Kick Off Penerimaan Mahasiswa Baru, Siap Jadi Pilihan Terbaik
WARTAJOGJA.ID : Universitas Ahmad Dahlan (UAD) Yogyakarta menggelar Kick Off Penerimaan Mahasiswa Baru tahun 2025 di Hall Kampus IV UAD Sabtu (12/10/2024).
Kick off dalam rangka menyambut tahun ajaran 2025/2026 itu ditandai dengan dibunyikannya sirine oleh Rektor UAD Prof. Dr. Muchlas, M.T.,
Sekretaris Badan Pengurus Harian (BPH) Ir Azman Latif, dan Ketua Panitia PMB UAD 2025 Dr. apt. Wahyu Widyaningsih, M.Si.
Kick off ini menandai bahwa penerimaan mahasiswa baru UAD tahun 2025 telah resmi dibuka mulai 12 Oktober 2024.
Untuk diketahui UAD memiliki Program Sarjana terdiri atas 11 fakultas dan 37 program studi, sedangkan program pascasarjana akan dibuka pertengahan November mendatang.
Selain dihadiri para pimpinan universitas, fakultas, dan program studi, turut hadir kepala sekolah mitra UAD, serta Musyawarah Guru Bimbingan dan Konseling (MGBK).
Rektor UAD Prof. Dr. Muchlas, M.T., dalam sambutannya mengaku bangga atas pencapaian UAD dalam beberapa waktu terakhir.
“Saat ini UAD adalah Perguruan Tinggi Muhammadiyah Terbaik Nomor 1 se-DIY dan Nasional. Dengan demikian, memilih UAD sudah menjadi pilihan yang terbaik”.
Rektor melanjutkan bahwa UAD memiliki misi untuk menjadikan mahasiswanya sebagai sumber daya unggul untuk generasi mendatang.
” Misi kami adalah to educate, yaitu memberikan edukasi ke pada adik-adik sekalian. Pilihan adik adik sudah tepat untuk memilih UAD sehingga nanti adik adik bisa menjadi sarjana sarjana unggul nantinya.” lanjutnya.
Oleh karena itu, Muchlas juga berharap banyak kepada para kepala sekolah mitra untuk mempererat lagi kerja sama dengan UAD.
“Kami berharap dengan mitra-mitra sekolah di DIY untuk bekerjasama menanamkan mindset kepada anak-anak di sekolah kalau tidak negeri, ya UAD. Kami juga minta tolong kepada MGBK yang ada untuk menyosialisasikan perkuliahan di UAD,” ujarnya.
Menurut data statistika yang ada, sejauh ini para mahasiswa yang ikut bergabung ke UAD berasal dari Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta dan sekitarnya. Hal ini menurut Muchlas tentu memiliki kesimpulan tersendiri. “Mahasiswa kita kebanyakan dari DIY, sepertinya ini berbanding lurus dengan pertimbangan jarak atau kewilayahan” ujarnya. Ada beberapa nama sekolah teratas yang paling banyak menyumbang registrasi mahasiswa ke UAD, seperti Madrasah Aliyah Islamic Center Bin Baz (MA IC Bin Baz), SMAS Muhammadiyah Boarding School Sleman (SMAS MBS Sleman), dan SMAN 2 Banguntapan.
Meskipun mahasiswa UAD mayoritas berasal dari Provinsi DIY, bukan berarti perguruan tinggi tersebut tidak menerima mahasiswa dari wilayah lainnya. UAD sendiri tentunya juga menerima mahasiswa dari seluruh penjuru Indonesia. Bahkan, pada tahun ini UAD menerima mahasiswa internasional yang berasal dari Tiongkok. Mahasiswa tersebut diketahui mengambil program studi Bahasa Indonesia.
Ketua panitia PMB UAD 2025 Dr. apt. Wahyu Widyaningsih, M.Si. mengimbau bahwa seluruh informasi terkait penerimaan mahasiswa baru dapat diakses di situs resmi dan media sosial PMB UAD. Lebih lanjut, ia juga menjelaskan berbagai jalur dan beasiswa yang telah disediakan UAD melalui platform yang disediakan.
Post a Comment