News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Launching Bank Buku dan Sarasehan Dari Buku ke Budaya

Launching Bank Buku dan Sarasehan Dari Buku ke Budaya


WARTAJOGJA.ID : Dinas Koperasi UKM DIY berkolaborasi dengan Dinas Perpustakaan Dan Arsip Daerah berkolaborasi menggelar sarasehan Sibakul bertajuk Dari Buku ke Budaya : Bagaimana Literasi Menggerakkan Budaya dan Perekonomian yang digelar Jumat 7 Juni 2024 di Gedung Depo Arsip, DPAD DIY, Jl. Janti Banguntapan, Bantul.

Hadir sebagai narasumber Huda Tri Yudiana, ST selaku Wakil Ketua DPRD DIY, Wawan Arif Rahmat, S.S selaku Ketua Ikatan Penerbit Indonesia Daerah Istimewa Yogyakarta (IKAPI DIY ) , Ariyanti Luhur Tri Setyarini, S.H., M.H selaku  Sekretaris Paniradyo Kaistimewaan, dan Yusuf Efendi, S.T  Perwakilan UMKM Buku.

Dalam sarasehan itu diungkap bahwasanya Blbuku berperan penting dalam melestarikan dan menyebarkan budaya melalui tulisan, cerita, catatan sejarah dan tradisi lokal. 

Buku adalah warisan berharga yang harus terus dilestarikan dan dibaca oleh generasi muda. Penting bagi kita semua untuk terus mendukung penerbitan dan penyebaran buku-buku yang berkualitas serta menggalakkan minat baca di kalangan masyarakat. 

Dalam rangkaian acara tersebut juga dilakukan peluncuran “Bank Buku” yang ditandai dengan penyerahan secara simbolis bantuan buku dari Ikatan Penerbit Indonesia Daerah Istimewa Yogyakarta (IKAPI DIY) kepada Masyarakat melalui DPAD DIY. 

"DPAD DIY meluncurkan "Bank Buku" sebagai kepedulian distribusi buku berkualitas dari dan untuk masyarakat, ditandai sumbangan buku dari IKAPI DIY (penerbit-penerbit di DIY) melalui DPAD DIY," kata Kepala DPAD DIY Kurniawan.

Kurniawan mengatakan kenapa Bank Buku, sebab banyak masyarakat termasuk UMKM membutuhkan buku sebagai literasi.

"Maka kami sedang menggalakkan Bank Buku ini karena tingginya permintaan buku dari masyarakat yang kemudian ada yang ingin membantu menyumbang buku, sehingga mereka tahu mau disalurkan ke mana bukunya," kata dia.

Jadi Bank Buku ini mempertemukan antara yang membutuhkan buku dengan yang menyumbang buku. Kegiatan ini dimeriahlan pameran UMKM dari Dinas Koperasi dan UKM DIY paniradya kaistimewan DIY Badan Pendidikan dan Pelatihan di Yogyakarta.

Acara ini diramaikan dengan senam bersama, lomba line dance, dan flashmob untuk OPD DIY dan masyarakat, Talkshow UMKM Perbukuan dan Pameran UMKM oleh Dinas Koperasi dan UKM DIY, serta pameran oleh Paniradya Keistimewaan DIY, Badan Pendidikan dan Pelatihan DIY, Biro Tata Pemerintahan DIY, dan MAN 3 Bantul sebagai Juara Lomba Perpustakaan Sekolah tingkat DIY Tahun 2024.

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Post a Comment