News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Tingkatkan Kualitas Pendidikan, Fisip UAJY Bekerja Sama Dengan Passau University

Tingkatkan Kualitas Pendidikan, Fisip UAJY Bekerja Sama Dengan Passau University


WARTAJOGJA.ID : Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Atma Jaya Yogyakarta (UAJY) menyelenggarakan Opening Ceremony Immersion Program dalam rangka menjalin kerja sama dengan Passau University, Jerman, Kamis (7/3/2024) di Ruang Diskusi Gd. Thomas Aquinas, Kampus II.

 

Kerja sama tersebut dilaksanakan dalam upaya membangun dan memperdalam kerja sama internasional, selain itu untuk meningkatkan kualitas pendidikan, mendukung pertukaran budaya, serta memperluas jaringan secara internasional. Immersion Program akan dilaksanakan selama tiga hari yaitu dari tanggal 7-9 Maret 2024.

 

Acara tersebut dihadiri oleh 25 mahasiswa dan 2 dosen dari Universitas Passau serta Wakil Rektor III UAJY, Ir. Yosef Daryanto, S.T., M.Sc., Ph.D., IPM, CSA. dan Dr. Victoria Sundari Handoko, S.Sos. M.Si. selaku Dekan FISIP UAJY.

 

“Kami mengapresiasi kerja sama yang dilakukan dan semoga kedepannya dapat diperpanjang. Kami berharap semoga project yang dilaksanakan di sini dapat memberikan banyak pengalaman dan nanti dapat datang kembali ke Indonesia,” ujar Yosef Daryanto.

 

Dr. Victoria Sundari Handoko, S.Sos. M.Si. juga berharap melalui kerja sama yang dilakukan, UAJY dapat memperkuat jalinan hubungan dengan Passau University. “Nikmati perjalanan kalian dalam melakukan eksplorasi di sini. Untuk mahasiswa FISIP UAJY jadikan ini peluang untuk menambah koneksi dan relasi agar lebih luas lagi,” tutur Sundari.

 

Perwakilan dari Passau University yaitu Dr. Friederike Trotier dalam sambutannya menjelaskan proyek-proyek yang akan dilaksanakan di Indonesia dengan mengunjungi beberapa kota lain seperti Jakarta, Semarang, dan Solo. 

 

“Kami merasa senang dapat melakukan kerja sama dan mengunjungi Universitas Atma Jaya Yogyakarta. Jika ke depannya UAJY ingin melakukan kerja sama atau ingin datang ke Passau University, kami akan sangat senang,” ujar Friederike. 

 

Salah satu mahasiswa dari Passau University yaitu Juli Hepke ketika diwawancarai secara terpisah mengaku senang dapat datang untuk melihat ke Yogyakarta khususnya UAJY. Juli juga mengaku senang bertemu orang-orang di sini karena baik dan sangat ramah. 

 

“Semoga mahasiswa UAJY juga dapat mengunjungi Passau University suatu saat nanti karena kami sangat ingin bertemu dengan kalian lagi dan semoga kerja sama ini dapat terus berlanjut,” tutup Juli.

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Post a Comment