News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

RBPR Omahe Ganjar Mahfud Diresmikan Di Yogyakarta

RBPR Omahe Ganjar Mahfud Diresmikan Di Yogyakarta

WARTAJOGJA.ID : Sebuah posko sekaligus wadah komunitas relawan untuk pemenangan bakal calon presiden dan wakil presiden Ganjar Pranowo-Mahfud MD pada Pemilu 2024 diresmikan di Yogyakarta Sabtu 4 November 2023.

Posko bernama Rumah Bersama Pelayan Rakyat (RBPR)- Omahe Ganjar Mahfud itu bermarkas di Sagan 20 Kota Yogyakarta.

Amarsyah Purba dari Tim Pemenamgan Nasional (TPN) Ganjar Mahfud menyatakan "Selamat atas peresmian RBPR Jogja, rumah bersama ini diharapkan dapat menjadi wadah konsolidasi kita semua," kata Amarsyah di sela peresmian.

Amarsyag mengatakan RBPR ini bukan saja untuk upaya memenangkan Ganjar Mahfud dalam Pilpres 2024. 

"Akan tetapi juga menjadi sebuah ikhtiar memastikan republik dan kehidupan berbangsa berjalan di jalur semestinya," kata dia.

Amarsyah menambahkan mungkin saja pilpres kali ini dirasa berbeda dengan yang sebelumnya. 

"Agak mirip dengan Pemilu 2014 ketika kita harus berhadapan dengan state aparatus, tetapi kali ini kita juga harus berhadapan dengan kawan yg pernah sebarisan," kata dia.

" Bulatkan tekad, teguhkan sikap karena bukan kita yang berubah, merekalah yang berkhianat terhadap cita cita yang pernah kita bangun bersama" seru Amarsyah.

Pemilu 2024 tidak lama lagi akan digelar, sebagai wujud proses demokrasi, pergantian kepemimpinan di Indonesia akan segera tiba. 

Demokrasi di Indonesia pasca reformasi sedang mengalami ujian berat, lima tahun terakhir indeks demokrasi terus turun. Pertanda bahwa demokrasi, tidak hanya bidang politik saja namun juga bidang-bidang lain: ekonomi, pendidikan, lingkungan, hukum dan lain-lain. 

Momentum pemilu 2024 akhirnya oleh sebagaian besar masyarakat dianggap sebagai pintu jalan keluar untuk mengatasi krisis demokrasi. Indonesia, menuju tahun emas 2045 yang telah dicanangkan oleh para elite politik dan sebagai harapan masyarakat dengan jumlah penduduk 278 juta sangat diperlukan pemimpin yang visioner serta memiliki komitmen kuat untuk mencerdaskan kehidupan bangsa, ikut serta melaksanakan ketertiban dunia dan menjamin adanya keadilan dengan kepastian hukum yang terjaga.  

Rumah Bersama Pelayan Rakyat (RBPR) sebagai bagian kecil dari masyarakat berkomitmen untuk mendorong terlaksananya Pemilu 2024 secara jujur, adil dan netralitas semua aparat negara. Sebagai rumah Bersama, RBPR berkehendak menjadi wadah komunikasi dan koordinasi organ relawan pendukung Ganjar-Mahfud di wilayah daerah istimewa Yogyakarta. 

Misi utama RBPR Yogyakarta adalah memenangkan Ganjar-Mahfud pada Pemilu 2024 di Daerah Istimewa Yogyakarta. Membuat langkah strategis dan taktis Bersama-sama organ relawan. 

Dalam momeb tercatat sudah ada 37 organ relawan yang akan ikut serta dalam acara peresmian RBPR. RBPR OMAHE GANJAR MAHFUD dapat dioptimalkan sebagai tempat untuk rembug Bersama organ-organ relawan di Yogyakarta. Dengan hadirnya RBPR OMAHE GANJAR MAHFUD Semangat untuk memenangkan Ganjar-Mahfud khususnya di Yogyakarta tetap terus dapat dipelihara dan tumbuh. Kami punya alasan kuat untuk berkomitmen memenangkan pasangan Ganjar-Mahfud karena pasangan ini paling kompatibel baik pengalaman maupun kapasitasnya. Sebagai pasangan Nasionalis Religius dan berkomitmen untuk menegakkan hukum secara adil Ganjar Mahfud menjadi harapan untuk tegak dan tumbuhnya kembali demokrasi yang kini sedang berada di titik nadir. Demikian keterangan dari In’am eL Mustofa selaku Juru Bicara RBPR OMAHE GANJAR MAHFUD YOGYAKARTA.  
Peresmian RBPR OMAHE GANJAR MAHFUD akan dihadiri dan dilakukan oleh TPN, Amarsyah Purba, kemudian dilanjutkan dengan sosialisasi kebijakan TPN dan sharing dengan organ relawan. Perwakilan RBPR Jawa Timur dan Jawa barat juga datang. Malam harinya insyaalah semua relawan akan menghadiri silaturahmi dan pengajian akbar bersama KH Muwafiq dan bapak Mahfud MD di Minggir Sleman. (Cak/Rls)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Post a Comment