News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Megawati Resmikan Patung Bung Karno di Omah Petroek Pakem Sleman

Megawati Resmikan Patung Bung Karno di Omah Petroek Pakem Sleman




WARTAJOGJA.ID:  Ketum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri tiba di Omah Petroek di Pakem, Kabupaten Sleman, Rabu (23/8). Kedatangan Megawati ini untuk meresmikan patung Bung Karno karya perupa Dunadi.

Datang pukul 12.55 WIB Megawati tampak mengenakan baju putih. Megawati datang bersama Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto.

Selain itu tampak hadir pula bersama rombongan, bacapres PDI Perjuangan Ganjar Pranowo.

Begitu tiba di Omah Petroek, Megawati langsung menyaksikan pameran foto Bung Karno.

Pada momen peresmian itu, Ketua Dewan Pengarah Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) ini didampingi oleh bakal calon presiden (capres) PDI-P Ganjar Pranowo, Sekretaris Jenderal PDI-P Hasto Kristiyanto, dan Sekretaris DPD PDI-P DIY Totok Hedi Santosa.

Megawati yang mengenakan pakaian putih berselendang biru menekan tombol merah untuk membuka tirai patung Bung Karno.

Tak berselang lama, tirai itu mulai membuka perlahan dan terlihatlah patung Proklamator Kemerdekaan RI secara jelas.

Sekretaris DPD PDIP DIY, Totok Hedi Santosa, sempat bercerita tentang pembangunan patung ini.

"Itu nggak direncana (patungnya), jadi kan begini kalau ngomong kita tarik ke belakang 2 bulan yang lalu Mas Dunadi itu pematung ini main ke Omah Petroek," kata Totok.

Dunadi, kata Totok berencana akan membuat patung pelukis Djoko Pekik. Kemudian saat itu dia juga mencetuskan akan membuat patung di lokasi yang memiliki luas 1,5 hektare ini.

Di Omah Petroek banyak berkumpul anak-anak muda, seniman, dan para intelektual. Mereka berasal dari berbagai

"Berkumpul di situ untuk memberi makna tentang pluralitas," katanya.

Atas semangat pluralisme itu, Dunadi kemudian berinisiatif untuk menyumbang patung Bung Karno.

"Lalu Mas Dunadi itu 'wah kalau begitu kalau saya mau nyumbang patung Bung Karno' cocok dong kan kurang lebih kaya begitu," katanya.

Totok pun merasa patung Bung Karno ini bagus jika yang meresmikan adalah Megawati. Megawati merupakan pembina BPIP, Presiden ke-5 Indonesia, dan juga putri dari Bung Karno.

Dunadi dalam pidatonya mengaku ingin Pancasila bertahan sebagai ideologi bangsa.

"Ini pas di desa ini, Pak Karno turun gunung. Ini memberi petunjuk ke kita bahwa generasi muda harus menggali dan melestarikan (Pancasila)," katanya dalam pidato sebelum patung Bung Karno diresmikan.

Budayawan Romo Sindhunata mengungkapkan bahwa pose patung Bung Karno sedang menunjuk itu seolah Putra Sang Fajar sedang mengacungkan jari ke arah Merah Putih.

"Tampak pada patung itu tangan Bung Karno menunjuk ke Sang Saka Merah Putih. Itulah peringatan dari Bapak Pendiri Bangsa, Bendera Merah Putih lambang NKRI, ini hendaknya kita bela sampai mati," ujar Romo Sindhunata dalam pidatonya. (Cak/Rls)




Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Post a Comment