News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

UAD FAIR 2023 Digelar 20-22 Juli, Rektor : Kembangkan Entrepeneurship Mahasiswa

UAD FAIR 2023 Digelar 20-22 Juli, Rektor : Kembangkan Entrepeneurship Mahasiswa


WARTAJOGJA.ID : Rektor Universitas Ahmad Dahlan (UAD) Yogyakarta Dr. Muchlas, M.T. secara simbolis membuka gelaran UAD FAIR 2023 yang digelar melalui Biro Kemahasiswaan dan Alumni (Bimawa) Kamis, 20 Juli 2023.

Gelaran yang bertempat di Kampus Utama UAD itu akan berlangsung hingga Sabtu, 22 Juli 2023 mendatang dan melibatkan tak kurang 135 stan bazar mahasiswa.

"Jika event sebelumnya hanya diikuti 90 stand, maka event tahun ini meningkat karena diikuti 135 stand," kata Muchlas dalam sambutannya.

Muchlas menyampaikan bahwa UAD FAIR merupakan ajang yang mencerminkan prestasi mahasiswa.

UAD terus berupaya menjalankan fungsinya menjadi lembaga perguruan tinggi yang unggul dan inovatif sekaligus memberikan manfaat yang berguna bagi bangsa dan negara dengan landasan Al-Islam dan Kemuhammadiyahan. 

"Dengan di gelarnya kegiatan ini, diharapkan dapat makin meningkatkan prestasi dan pengalaman mahasiswa, tidak hanya di bidang akademik dan karier tetapi juga entrepreneurship.” tegas Muchlas.

Pelatihan usaha tidak dapat dijalankan dengan hanya bermodalkan teori saja, praktik yang terjadi tentu akan sangat bervariasi. "Keterampilan wirausaha yang baik akan dicapai melalui praktik seperti ini,” kata Muchlas.


Tak hanya stan bazar untuk pameran Inovasi Kewirausahaan Mahasiswa, berbagai rangkaian acara turut digelar dalam rangka memeriahkan kegiatan yang akan berlangsung selama 3 hari berturut-turut ini, yakni sekaligus sarana yang dapat dimanfaatkan mahasiswa untuk membangun koneksi dengan dunia kerja. 

Rangkaian tersebut di antaranya National Job Training, Dahlan Muda Sehat, Edufair, Seminar, Kewirausahaan, Kompetisi Siswa SMA, Lomba, Mobile Legend, Sajian Keluarga dari Umbi Lokal, Festival Anak Saleh, Festival Seni Anak, dan terakhir Closing Ceremony.

Senada dengan Rektor, Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni Dr. Gatot Sugiharto, S.H., M.H. menyampaikan bahwa kegiatan ini sekaligus bertujuan sebagai media informasi capaian dan aktivitas mahasiswa selama 1 tahun. Khususnya pengembangan prestasi mahasiswa. (Cak/Rls)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Post a Comment