News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Safari Ramadhan Jazz Tour 2023 Dimulai Dari Yogyakarta, Indah Kurnia : Merawat Spirit Bermusik

Safari Ramadhan Jazz Tour 2023 Dimulai Dari Yogyakarta, Indah Kurnia : Merawat Spirit Bermusik




WARTAJOGJA.ID :  Komunitas jazz yang tergabung dalam Surabaya Pahlawan Jazz atau SPJ memulai gelaran Safari Ramadhan Jazz Tour 2023 pekan ini.

Ada tiga kota yang jadi sasaran safari kali ini dimulai dari Yogyakarta (30 Maret), Semarang (31 Maret), dan Solo (1 April). 

Di Kota Semarang konser akan digelar di halaman Gedung Kementerian Keuangan mulai pukul 14.00 WIB dan di Kota Solo akan digelar di Pamedan Mangkunegaran mulai pukul 14.00 WIB.

Aksi jazz ini menarik karena para musisi tampil bukan di atas panggung gemerlap. Para musisi itu bermain jazz di atas mobil karavan yang sudah dimodifikasi layaknya sebuah panggung konser jazz lengkap dengan alat musiknya. 

Founder Surabaya Pahlawan Jazz, Indah Kurnia menuturkan sedikitnya ada 16 musisi jazz yang tampil bergantian menghibur warga sembari ngabuburit di tiga kota dalam safari jazz karavan ini.

Dalam pertunjukkan jalanan gratis itu,  terlibat musisi jazz seperti Harun and Friends, Totok Afiat, Hariono, Bagus, Reza, Desy Agustina, juga Mira Akbar. Saat event di Yogya sendiri turut terlibat musisi yang aktif di Ngayogjazz.

Indah mengungkapkan, jazz dengan mobil karavan ini sudah berkeliling ke berbagai kota di Jawa sejak pandemi Covid-19 mulai melanda tanah air 2020 silam. Hingga saat ini, kelompok itu sudah lebih dari 50 kali tampil.

"Jika saat pandemi Covid-19 dulu semangat jazz karavan ini memberi panggung musisi bisa tetap tampil, nah, pada saat Covid-19 mereda ini semangatnya lebih merawat, agar spirit bermusik komunitas ini terus hidup," kata Indah.

Selama penampilannya, komunitas jazz itu juga menyiarkan pertunjukkan mereka secara live sehingga bisa turut dinikmati para pecinta jazz dari dalam juga luar negeri. 

Armada mobil karavan tempat panggung para musisi itu juga bertambah. Dari semula satu unit menjadi dua unit mobil karavan.

Indah menambahkan komunitas Surabaya Pahlawan Jazz sendiri selain intens dengan even jazz karavan yang berkeliling ke berbagai kota, juga berpartisipasi dalam event tahunan. Seperti Tanjung Perak Jazz yang dipusatkan di pelabuhan Tanjung Perak Kota Surabaya.

Sejumlah lagu sukses menghibur pengunjung hingga saat buka puasa tiba dalam gelaran di Yogyakarta itu. 

"Event dengan skala kecil-menengah seperti ini bisa menjadi trigger untuk menggeliatkan sektor wisata yang trennya sedang menurun di bulan ramadan," kata Kepala Dinas Pariwisata DIY Singgih Raharjo di sela event itu.

Singgih mengungkap, dalam jazz karavan ini ada sesuatu yang unik untuk dinikmati masyarakat sembari ngabuburit.

"Ajang seperti ini, meski sasaran wisatanya lebih ke wisatawan lokal di daerah sekitaran Yogya-Jawa Tengah, bisa dikemas menjadi paket menarik," kata dia. (Cak/Rls)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Post a Comment