News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Lokasi Parkir Liar di Kota Yogya Saat Libur Nataru Terpetakan, Ini Sanksi Bagi Pelanggar

Lokasi Parkir Liar di Kota Yogya Saat Libur Nataru Terpetakan, Ini Sanksi Bagi Pelanggar




WARTAJOGJA.ID : Kepala Kepolisian Resort Kota Yogyakarta Komisaris Besar Polisi Idham Mahdi menyatakan akan menyebar personilnya untuk memantau titik-titik yang berpotensi dijadikan tempat parkir liar selama masa libur Natal dan Tahun Baru atau Nataru.

Sebab, keberadaan parkir liar itu selain merupakan praktek pungutan liar atau pungli, selama ini juga turut mengganggu kelancaran arus lalu lintas di tengah padatnya kunjungan wisatawan ke Yogyakarta.

"Ada ratusan personel gabungan yang akan memantau titik rawan parkir liar itu, dan kami akan menindak tegas juru parkir liarnya karena tindakan itu aktivitasnya dengan parkir liar itu masuk kategori pungli," kata Idham Selasa 27 Desember 2022.

Idham membeberkan kawasan rawan parkir liar pada masa libur Nataru di Kota Yogyakarta terutama seputaran Jalan Malioboro, atau akses yang menuju pusat wisatawan berkumpul itu.

Untuk mengatasi fenomena parkir liar itu, Polresta Yogyakarta akan bergerak bersam dinas perhubungan, Satpol PP, dan tim Satgas Saber Pungli.

"Kami fokuskan ke aspek pencegahan agar parkir liar itu tak sampai terjadi, wisatawan harap menggunakan lokasi parkir resmi," kata Idham.

Maraknya parkir liar diprediksi bakal terjadi menjelang akhir tahun di mana arus lalu lintas akan bertambah padat akibat mobilitas masyarakat.

Parkir liar ini bisa terjadi di berbagai titik. Seperti lahan-lahan kosong milik perorangan juga di bahu jalan yang tak diawasi petugas.

“Jadi untuk tindakan preventif kami tempatan personel agar potensi tindak pidananya bisa dicegah,” kata Idham.

Jika tindakan pencegahan tak membuahkan hasil, maka Idham meminta jajarannya tidak ragu menindak oknum-oknum yang  menyelenggarakan parkir liar itu. Sesuai ketentuan berlaku yang berupa penindakan oleh tim Saber Pungli.

"Tindakan tegas tetap diperlukan untuk memastikan masa liburan akhir tahun wisatawan merasa aman dan nyaman," kata dia.

Dinas Perhubungan Kota Yogyakarta membeberkan lokasi parkir liar yang sejauh ini banyak ditemui terutama di area bahu jalan seputaran Malioboro.

Seperti di bahu Jalan Pasar Kembang, Brigjen Katamso, Jembatan Kleringan dan Jalan Jagonegaran.

"Libur nataru ini ada ratusan kendaraan parkir liar yang kami tindak," kata Kepala Bidang Perparkiran Dinas Perhubungan Kota Yogyakarta Immanudin Aziz.

Tindakan yang dilakukan mulai dengan menempel stiker hingga  mengempeskan ban kendaraan yang parkir sembarangan itu. (Cak/Rls)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Post a Comment