News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Pelatihan Budidaya Tanaman Pangan, Gandung Pardiman Serukan Ketahanan Pangan

Pelatihan Budidaya Tanaman Pangan, Gandung Pardiman Serukan Ketahanan Pangan



WARTAJOGJA.ID: Anggota Komisi VII DPR RI, Drs HM Gandung Pardiman dan Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN)   RI menggelar pelatihan budidaya tanaman pangan berbasis organik. Program tersebut sekaligus modal utama menjaga ketahanan pangan di wilayah tersebut. 

Dalam acara tersebut Gandung Pardiman didampingi Pengurus Golkar Kapanewon Imogiri, Furqon Kadarisman menyerahkan bantuan alat musik gejog lesung bagi warga Dusun Gaten Sriharjo. 

"Memang ini di Imogiri ini kita prioritaskan, sehingga kita menghadirkan narasumber untuk membuka potensi di masing-masing kelurahan," ujar Gandung Pardiman dalam pembukaan pelatihan di Kalurahan Sriharjo Imogiri Bantul,  Rabu (23/11).

Politisi Partai Golkar tersebut mengungkapkan, pihaknya optimis  peserta akan menerapkan ilmu dari pelatihan. "Semoga pelatihan ini mampu jadi pijakan dalam menjaga ketahanan pangan. Artinya menanam apa yang dimakan, dan memakan apa yang ditanam," jelasnya.

Gandung minta ilmu yang didapat dilaksanakan agar berhasil, berguna dan berdaya.  "Kita tidak ingin kegiatan program ini sekedar formalitas. Harus mampu diimplementasikan dalam keseharian," kata Gandung 

Lurah Sriharjo Lurah Sriharjo Kapanewon Imogiri Kabupaten Bantul,  Titik Istiyawatun Khasanah mengungkapkan, bahwa program pelatihan budidaya tanaman pangan berbasis organik  sepertinya tema ini sangat spesifik untuk sriharjo. "Ketika saya melihat di kalurahan lain-lain di Imogiri, istilahnya organik hanya ada di Sriharjo. Terimakasih Pak Gandung, artinya apa Sriharjo punya cita-cita ke depan betul-betul mewujudkan pangan yang organik," ujarnya. 

Organik artinya lebih sehat karena tidak menggunakan bahan kimia.  Semua pupuk organik berasal dari olahan sampah organik, maupun dengan kotoran ternak.  "Sekarang ini sudah mulai, di tahun 2023 Kalurahan Sriharjo sebenarnya ingin mengembangkan pertanian terpadu atau integrated farming.  
Ketika bicara pertanian terpadu maka sudah jelas yakni  pertanian berbasis pada alam," ujarnya. Menurutnya, pertanian terpadu termasuk  pengeluaran dari sektor pertanian peternakan serta perikanan.

Penewu Imogiri, Slamet Santoso SIP MM mengatakan,  pihaknya mengapresiasi anggota Komisi VII DPR RI Gandung Pardiman. "Terima kasih Pak Gandung sudah mengawal pembangunan di Kalurahan Sriharjo dan Imogiri secara umum. Mulai dari lampu penerangan jalan, sektor pertanian kemudian bibit kelapa hibrida dan masih banyak program lainnya, " jelasnya.

Tahun 2023 Indonesia menghadapi persoalan serius terkait dengan pangan dan energi. Oleh karena itu, program pelatihan budidaya tanaman pangan berbasis organik tersebut merupakan  langkah strategis menghadapi tantangan terkait ketersediaan pangan. (Cak/Rls)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Post a Comment