DPW PAN DIY Gelar Rakerwil dan Lantik Perempuan Amanat Nasional
WARTAJOGJA.ID : Dewan Pimpinan Wilayah Partai Amanat Nasional Daerah Istimewa Yogyakarta (DPW PAN DIY) mengadakan Rapat Kerja Wilayah (Rakerwil) I PAN DIY 2021 di Hotel Grand Serela Jalan Magelang Sleman sekaligus Pelantikan DPW Perempuan Amanat Nasional (PUAN) DIY. Acara ini dihadiri 200 orang, baik sebagai peserta, peninjau maupun tamu undangan dengan tetap mematuhi protokol kesehatan.
Selain diikuti langsung pengurus DPW PAN DIY, juga hadir H.A. Mumtaz Rais (Ketua Pengembangan Organisasi dan Keanggotaan DPP PAN) jajaran Dewan Kehormatan Partai Wilayah (DKPW), Majelis Penasehat Partai Wilayah (MPPW) DPW PAN DIY, Ibnu Mahmud Bilalludin anggota DPR RI Dapil DIY sekaligus sebagai pengurus DPP PAN, Intan Fauzi (Ketua DPP PUAN) beserta jajaran DPP PUAN, pengurus DPD, DPC PAN se-DIY, Anggota Fraksi PAN, Ortom PAN, Kepala Daerah dari PAN, serta dihadiri Pengurus Wilayah (PW) Pemuda Muhammadiyah DIY, PW 'Aisyiyah DIY dan H. Parwata (PW Muhammadiyah DIY) sekaligus memimpin doa. Di samping itu juga dihadiri secara virtual Zulkifli Hasan (Ketua Umum) DPP PAN sekaligus menyampaikan orasi politik.
Suharwanta, ST selaku Ketua DPW PAN DIY dalam sambutannya mengungkapkan PAN DIY dalam Rakerwil ini selain sebagai konsolidasi Partai juga menjadi momentum PAN menjadi Partai besar di Pemilu 2024. PAN se-DIY memiliki soliditas tinggi, telah selesai terbentuk kepengurusan di 78 DPC dan 438 DPRt sehingga PAN DIY optimis dalam Pemilu 2024 akan semakin mendapatkan kepercayaan dari masyarakat. Struktur PAN sudah sampai akar rumput bersama anggota Fraksi PAN se-DIY diharap terus selalu melakukan kerja politik dan PAN DIY optimis tercapai target yang kita canangkan: 2 kursi DPR RI serta kenaikan kursi DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten/Kota se-DIY. DPW PAN PUAN telah dilantik untuk turut sukseskan pemenangan PAN dan siap jadi Caleg perempuan. PAN DIY juga bersinergi dalam kegiatan pemenangan Pemilu dengan Mumtaz Rais Foundation.
Dalam sambutan secara virtual, Zulkifli Hasan (Ketua Umum DPP PAN) menyampaikan selamat atas terselenggaranya Rakerwil I PAN DIY 2021 serta mengingatkan PAN sebagai Partai rahmatan lil 'alamin. Zulkifli Hasan juga mengajak kepada seluruh kader dan anggota PAN se-DIY untuk selalu kompak memberikan manfaat, silaturahmi ke ormas-ormas, dan memperjuangkan berbagai masyarakat serta siap menyongsong pemenangan Pemilu 2024. (Cak/Rls)
Post a Comment