Flash Sale, TECNO Spark 6 Go Langsung Ludes
WARTAJOGJA.ID: TECNO Mobile, merek ponsel premium global, mengumumkan keberhasilan peluncuran produk perdananya di Indonesia, yaitu TECNO Spark 6 Go.
Ponsel premium dengan harga terjangkau itupun langsung terjual habis setelah Flash Sales dibuka oleh Shopee.
Sebagai bagian dari TRANSSION Holdings dengan portofolio yang terdiri dari merek-merek ponsel terkemuka di berbagai negara berkembang, TECNO berfokus untuk menyediakan smartphone berperforma tinggi dengan teknologi mutakhir dengan harga terjangkau.
Vice President Transsion Holdings, General Manager TECNO Mobile, Stephen Ha, mengomentari tanggapan konsumen terhadap Spark 6 Go, “Kinerja penjualan produk perdana kami - Spark 6 Go - sangat menggembirakan. Untuk sebuah challenger brand seperti TECNO, memasuki pasar yang sangat kompetitif seperti Indonesia menghadirkan banyak tantangan. Konsumen Indonesia sangat memahami cara membuat keputusan pembelian ponsel dengan cerdas, karena ada banyak pilihan dan informasi yang tersedia bagi mereka dan mereka cenderung melakukan penelitian yang cermat. Oleh karena itu, TECNO sangat senang karena telah menerima sambutan hangat dari konsumen Indonesia. ”
Stephen Ha menambahkan, “Baterai Spark 6 Go yang lebih besar dan tampilan layar yang luas dan imersif hadir pada saat yang tepat, ketika pandemi mempercepat digitalisasi.
Alhasil, konsumen kini menghabiskan lebih banyak waktu di ponsel cerdas mereka daripada sebelumnya. Baterai besar dan kenyamanan tampilan layar besar yang imersif adalah dua fitur utama yang kini lebih diapresiasi konsumen seiring dengan meningkatnya konsumsi media sosial dan hiburan. ”
Mr Stephen Ha berbagi bahwa TECNO kini terus mengembangkan jaringan kemitraan lokalnya untuk meningkatkan ketersediaan produk TECNO serta melanjutkan upaya meningkatkan brand awareness-nya di Indonesia. Menyusul debut Spark 6 Go, TECNO akan segera meluncurkan produk keduanya di seri Spark, yaitu Spark 5 Pro, di Shopee.
Tentang TECNO Mobile
TECNO Mobile adalah merek smartphone dari TRANSSION Holdings. TECNO berkomitmen untuk memberikan akses massa ke teknologi terbaru dengan harga yang terjangkau, memungkinkan konsumen untuk melampaui batasan mereka saat ini dan mengungkap berbagai kemungkinan.
TECNO memahami kebutuhan konsumen dari pasar yang berbeda dan memberi mereka inovasi yang dilokalkan di seluruh portofolio produk yang menampilkan smartphone, tablet, dan ponsel berfitur. TECNO adalah pemain global utama dengan kehadiran di lebih dari 60 pasar negara berkembang di seluruh dunia. TECNO adalah Mitra Handset Resmi dari Manchester City Football Club. (Cak/Rls)
Post a Comment