News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Terjawab, Alasan Irfan Bachdim Tak Kunjung Bergabung Latihan PSS Sleman

Terjawab, Alasan Irfan Bachdim Tak Kunjung Bergabung Latihan PSS Sleman

 Irfan Bachdim (ist)


WARTAJOGJA.ID : Sudah sepekan lebih skuad PSS Sleman kembali menggelar latihan demi mempersiapkan lanjutan Liga 1 2020 pasca rehat lima bulan akibat pandemi Covid-19. 

Namun hingga saat ini, pilar baru Super Elang Jawa musim ini, Irfan Bachdim tak kunjung tampak bergabung.

Dari media sosial miliknya, Irfan justru masih terlihat di Bali bersama keluarganya dan menikmati hari bersama keluarga kecilnya. 

Manajer PSS Sleman Danilo Fernando membenarkan jika Irfan Bachdim saat ini memang belum dapat bergabung untuk latihan kembali. Namun ia menepis anggapan jika Irfan tak menyetujui renegosiasi kontrak yang diajukan manajemen. 

“Irfan Bachdim memang belum mengikuti latihan, karena masih ada adendum dalam (renegosiasi) kontrak yang masih ia pelajari,” ujar Danilo Senin 7 September 2020 petang.

Manajemen PSS memastikan, Irfan secara prinsip sudah menyetujui tetap bersama PSS musim ini. Hanya karena dalam kontrak itu ada beberapa klausul yang baru terkait kewajiban dan hak pemain, sehingga butuh didalami.  

“Kami harapkan proses mempelajari adendum di kontrak baru itu bisa beres pekan ini dan minggu depan Irfan sudah bisa bergabung latihan,” ujarnya 

Mayoritas pemain PSS Sleman sendiri sudah hadir dalam sesi latihan tertutup di lapangan Yogyakarta International School (YIS) sejak Jumat 28 Agustus 2020 lalu. 

Namun selain Irfan Bachdim, pelatih Dejan Antonic juga setelah sepekan PSS Sleman berlatih juga belum hadir. Dejan masih berada di Hongkong.


“Tentang coach Dejan, minggu ini rencananya surat-surat yang dibutuhkan untuk kembali ke Indonesia sudah beres. Kami belum punya rencana jika beliau sampai bulan depan belum kembali,” ujar Danilo.

Selama mempersiapkan latihan untuk kelanjutan Liga 1 2020 ini, Danilo mengatakan PSS Sleman belum ada rencana menggelar ujicoba. 

Alasannya karena pihaknya masih mempertimbangkan situasi pandemi yang belum mereda. 

“Kami mempertimbangkan keselamatan pemain, karena jika ada pemain lawan tanding yang positif Covid-19 itu akan bisa menular. Itu yang tidak kami inginkan,” ujarnya. (Yan/Gas)


Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Post a Comment