Brakkk !! Lift Berisi Ketua DPRD DIY Terjun Bebas
WARTAJOGJA.ID : Kecelakaan menimpa anggota DPRD DIY Selasa pagi 15 September 2020.
Ketua DPRD Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) Nuryadi mengalami kecelakaan saat tengah menggunakan lift di kompleks kantornya pada Selasa (15/9).
Belum diketahui kondisinya, namun ia langsung dibawa ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan.
Wakil Ketua DPRD DIY, Huda Tri Yudiana mengatakan, kronologis dari kejadian tersebut yakni sekitar pukul 10.00 WIB dirinya dan Nuryadi sedang berembug membahas urusan terkait paripurna.
“Setelah itu beliau menggunakan lift, mau turun. Terus lift jatuh, talinya putus,” kata dia, Selasa (15/9).
Huda mengatakan, lift yang digunakan tersebut dibuat bukan dari dana APBD. Namun dibuat dengan biaya dari ketua DPRD DIY, Nuryadi sendiri.
“Lift ini kan sebenarnya sementara, tidak dibiayai APBD. Dipakai untuk alat bantu pak ketua sendiri. Beliau merasa perlu, jadi beliau bangun (lift memakai biaya) sendiri,” katanya.
Huda berkata, karena sifatnya hanya sementara itu lah kemungkinan lift tersebut standarisasinya kurang. Pihaknya pun akan membongkar lift tersebut ke depannya.
“Kalau lift itu wajib dibongkar. Mungkin ya penyebabnya karena sifatnya sementara jadi standarisasinya kurang. Kami yang jelas akan jauh berhati-hati,” ucapnya. (Pin/Rls)
Post a Comment