Hepicar Ekspansi Layanan Ke Solo dan Semarang, Ini Keunggulannya
Sebagian di antara mitra washer HEPICAR penyandang difabel bergaya lepas di depan Kantor HEPICAR Jogja |
WARTAJOGJA.ID: Startup layanan panggilan bengkel dan
cuci kendaraan, Hepicar, menyatakan selama pandemi Covid-19 ini justru telah
bereskpansi ke wilayah Solo dan Semarang Jawa Tengah usai menggarap layanan di
Yogyakarta.
“Untuk Solo dan Semarang sudah mulai kami layani
sejak April 2020 lalu, saat masa pandemi,” ujar Nurhidayanto, CEO Hepicar,
Senin, 22 Juni 2020.
Ekspansi layanan di tengah pandemi itu nekat
dilakukan dengan sejumlah pertimbangan dan persiapan.
Washer mitra HEPICAR mengerjakan pencucian moge dengan teknologi waterless di sebuah lapangan parkir di Yogyakarta |
Pertama, karena pasar pemilik kendaraan di Solo dan
Semarang dinilai sebagai area yang cukup siap menerapkan layanan panggilan
sesuai pesanan (on demand service).
Lalu dari sisi internal, ujar Nurhidayanto, juga
adanya dukungan seed investor sehingga membuat beberapa kemajuan signifikan
untuk startup yang dirintis sejak Mei 2019 lalu itu. Inilah yang membentuk
kesiapan kedua.
“Saat ini sistem operasi kami sudah efektif melayani
lebih 70.000 pengguna melalui berbagai saluran aplikasi baik android, iOS, web
dan email," ujarnya.
Nurhidayanto menuturkan startup itu sendiri telah
memiliki 12 standar operational procedure (SOP) yang berfungsi secara efektif
menjalankan operasi dengan melibatkan 800 mitra layanan spesialis yang
terdaftar.
“Kami telah memvalidasi model bisnis dan pola
revenue stream sebagai bagian penting menjaga kesehatan bisnis,” ujarnya.
Nurhidayanto menuturkan untuk bisa bersaing,
layanannya sudah memiliki pola scale up dan pengembangan bisnis yang bisa
diduplikasikan di area-area tujuan ekspansi. Tim internal bahkan sudah
merancang desain ekspansi dan instrumen untuk melakukan set up operasi di
area-area baru.’
(Rls/Cak)
Post a Comment